Anggota DPRD Apresiasi Gerakan Peduli Sungai

DPRD Kalteng54 Dilihat

PALANGKA RAYA, MK

Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Ferry Khaidir, memberikan apresiasi tinggi terhadap keterlibatan generasi muda dalam gerakan peduli sungai. Ia menilai aksi nyata tersebut menunjukkan semangat positif anak muda dalam menjaga kelestarian lingkungan.

“Semangat anak muda yang mau turun langsung menjaga sungai patut dijadikan contoh, sebab dari langkah sederhana bisa memberi pengaruh besar,” ucap Ferry, Minggu (21/9).

Menurutnya, sungai di Kalteng memiliki nilai yang lebih dari sekadar sumber air. Sungai telah menjadi bagian penting dari identitas sekaligus urat nadi kehidupan masyarakat, baik sebagai jalur transportasi maupun sumber penghidupan.

“Sungai sudah menjadi ikon di Kalteng. Banyak masyarakat yang hidup bergantung pada sungai, mulai dari transportasi hingga penghasilan sehari-hari,” terangnya.

Namun demikian, Ferry menyoroti masih banyaknya permasalahan yang dihadapi sungai akibat ulah manusia. Kebiasaan membuang sampah sembarangan dan aktivitas merusak ekosistem disebut menjadi ancaman serius bagi keberlangsungan sungai.

“Gerakan peduli sungai itu tidak sebatas membersihkan, melainkan juga mengajak masyarakat agar paham bahwa keberlangsungan sungai sangat penting untuk masa depan,” tegasnya.

Ia menilai peran pemuda sangat vital karena mampu menjadi motor penggerak perubahan. Kreativitas anak muda dalam membangun inovasi edukasi lingkungan berbasis komunitas juga diyakini dapat memberi dampak yang luas.

“Kalau anak muda konsisten menjaga sungai, hasilnya akan terasa jangka panjang, baik untuk kelestarian alam maupun kesejahteraan masyarakat sekitar,” ujarnya.(y4t/MK)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *