Kalteng Siap Luncurkan  Kartu Tani Berkah

Pemprov Kalteng125 Dilihat

PALANGKA RAYA, MK
Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran mengatakan dalam upaya meningkatkan produktivitas pertanian, 2024 mendatang Pemprov bekerjasama dengan Bank Kalteng akan meluncurkan program Kartu Tani Berkah. Hal tersebut diungkapkan saat menghadiri acara pembinaan penyuluh pertanian dan petani, Senin (11/12).

“Rencananya Pemprov Kalteng akan memberikan bantuan kepada petani berupa uang senilai Rp500.000 melalui kartu tersebut, gunanya untuk pembelian sarana dan produksi pertanian seperti pupuk, pestisida, kapur dan lain-lain”, katanya.

Sedangkan untuk meningkatkan produksi padi, Pemprov juga telah memprogramkan pengembangan Beras Pera Varietas PB-42 dan Varietas Lokal Siam Epang. Penanganan pasca panen dilakukan pembangunan RMP dan RTR serta alsintan seperti mesin pemanen dan mesin perontok padi.

Selain Padi, Gubernur  juga menekankan pengembangan komoditas jagung perlu digalakkan, sejalan dengan adanya program pembangunan pabrik pakan kapasitas 30 ton per hari di Parenggean, Kotawaringin Timur.

“Komoditas jagung merupakan salah satu bahan baku dari pakan ternak, jadi perlu di kembangkan di Kalteng”, imbuhnya.

Kegiatan yang di hadiri oleh Menteri Pertanian H. Andi Amran juga diselingi dengan penyerahan bantuan kepada Pemprov Kalteng berupa Benih Padi Inbrida dan Saprodi untuk luas 17.050 hektar (451,25 ton) senilai Rp. 8,5 Milyar dan Benih Jagung Hibrida untuk luas 1.000 hektar (15.000 kg) senilai Rp. 630 Juta.(m3l/MK)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *