Lamandau Harus Prioritaskan Sekolah Gratis dan Tenaga Dokter

DPRD Kalteng32 Dilihat

PALANGKA RAYA, MK

Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugiyarto, menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 untuk Kabupaten Lamandau. Ia menilai, sejak dimekarkan pada 2002, Kabupaten Lamandau terus menunjukkan perkembangan positif dari tahun ke tahun.

“Kita berharap, dengan kepemimpinan Rizky–Hamid, Lamandau semakin maju, berkembang, dan pembangunan terus meningkat. Kesejahteraan masyarakat pun ikut meningkat, terutama dari sisi infrastruktur,” ujar Sugiyarto pada Senin (4/8).

Sebagai mantan Wakil Bupati Lamandau, Sugiyarto menyoroti persoalan infrastruktur jalan yang menurutnya masih menjadi tantangan utama wilayah pemekaran. Ia mendorong adanya dukungan nyata dari pemerintah provinsi maupun pusat untuk menjawab kebutuhan tersebut.

“Kita harapkan lima tahun ke depan, di bawah pemerintahan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, sinergi dengan kabupaten dalam peningkatan infrastruktur bisa lebih kuat,” tegasnya.

Lebih lanjut, Sugiyarto juga menekankan pentingnya kolaborasi di sektor pendidikan. Ia menyambut baik program sekolah gratis bagi masyarakat tidak mampu yang digagas oleh Gubernur Kalteng dan berharap program tersebut dapat didukung penuh oleh pemerintah Kabupaten Lamandau.

“Pendidikan di Lamandau harus makin berkembang dan manfaatnya bisa dirasakan masyarakat. Tidak boleh ada lagi anak yang putus sekolah hanya karena alasan biaya,” ujarnya.

Di sektor perkebunan, Sugiyarto mengapresiasi capaian realisasi plasma yang disebutnya telah mencapai 95 persen. Namun, ia mengingatkan masih ada kekurangan sekitar 10 persen yang perlu segera ditindaklanjuti.

“Pemerintah kabupaten harus bersinergi dengan perusahaan kebun agar kekurangan plasma itu segera dipenuhi,” katanya.(y4t/MK)