PALANGKA RAYA, MK
Legislator DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) dari Daerah Pemilihan (Dapil) IV, Kasriyani, menyuarakan sejumlah persoalan yang masih membayangi kehidupan masyarakat Desa Mangkatip, Kabupaten Barito Selatan. Aspirasi tersebut ia sampaikan saat rapat paripurna sebagai juru bicara Dapil IV yang meliputi Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur, dan Murung Raya, kemarin.
Menurut Kasriyani, keluhan masyarakat mencakup minimnya ketersediaan air bersih, pengelolaan sampah yang belum maksimal, terbatasnya lapangan kerja, serta kondisi infrastruktur desa yang dinilai memprihatinkan.
Salah satu sorotan utama adalah kondisi jalan Lehai–Mangkatip sepanjang 12 km, dengan sekitar 4 km di antaranya mengalami kerusakan parah. “Jalan yang baik akan mempermudah warga membawa hasil pertanian ke pasar, serta memperlancar arus barang dan jasa dari dan ke desa,” ujarnya, Kamis (18/9).
Selain jalan, ia juga menekankan perlunya pendalaman Sungai Mengkatip untuk mengurangi risiko banjir sekaligus mengoptimalkan transportasi sungai. Kasriyani turut mendorong percepatan pembangunan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) agar listrik dapat menjangkau seluruh masyarakat Mangkatip.
Di sektor pertanian, Kasriyani mengusulkan program cetak sawah baru dan pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 4 km. “Kami berharap pemerintah daerah memprioritaskan program cetak sawah dan pembangunan JUT, sehingga pertanian bisa menjadi motor penggerak ekonomi desa,” tegasnya.(y4t)
