Perkuat Dukungan untuk UMKM di Kalimantan Tengah

DPRD Kalteng8 Dilihat

PALANGKA RAYA, MK

Anggota DPRD Kalimantan Tengah, Yeni Maria Marselina, mendesak pemerintah provinsi untuk memperkuat program-program yang mendukung sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Menurutnya, UMKM memegang peran penting dalam menggerakkan perekonomian Bumi Tambun Bungai, sehingga keberadaan program pemerintah untuk sektor ini perlu diperkuat. “Peran strategis UMKM harus bisa dimaksimalkan. Untuk itu, kami meminta agar sarana penunjang sektor ini lebih diperhatikan, karena saat ini masih sangat minim,” ujar Yeni, Selasa (11/2).

Selain itu, Yeni juga menekankan pentingnya dukungan pemerintah dalam membantu pelaku UMKM, baik dari sisi permodalan maupun promosi produk yang mereka hasilkan. Hal ini bertujuan agar produk-produk UMKM tidak hanya dikenal secara lokal, tetapi juga secara nasional bahkan internasional.

“Pemerintah perlu mendukung pelaku UMKM secara masif dan aktif, agar ke depannya mereka bisa memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan ekonomi provinsi ini,” ungkapnya.

Meskipun demikian, Yeni mengapresiasi langkah-langkah yang telah dilakukan oleh Pemprov Kalteng dalam memberikan dukungan kepada UMKM yang ada di daerah ini. Namun, dirinya tetap berharap agar dukungan tersebut dapat ditingkatkan agar UMKM di Kalteng bisa berkembang lebih pesat dan memberikan dampak positif yang lebih besar terhadap perekonomian daerah.

“UMKM memiliki kontribusi besar terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, oleh karena itu dukungan yang lebih maksimal sangat dibutuhkan,” tambahnya.(m3l/MK)